3

Keren, Kampung Merah Mege Bisa Cetak KK Langsung dan Pekerjakan Difabel di Kantor Desa

Penulis : Nihayatul Afifah Husna

TAKENGON, SUARAGAYO.Com – Kampung Merah Mege, Kecamatan Atu Lintang, Kabupaten Aceh Tengah, kini bisa langsung mencetak kartu keluarga untuk warga desa itu.

Sebelumnya, warga harus mencetak kartu keluarga di Kantor Catatan Sipil Kabupaten Aceh Tengah di Takengon.

Reje Merah Mege, Suhlan, kepada Suaragayo.com, Sabtu (5/12/2020) menyebutkan, inovasi membuat kartu keluarga langsung jadi itu dilakukan dengan sistem komputerisasi.

“Kami ini kampung yang lengkap, bisa cetak KK (kartu keluarga) langsung. Ini berkat tim desa,” kata Sulhan.

Sobirin

Pekerjakan Difabel di Kantor Desa

Menariknya, reje kampung ini juga mempekerjakan disabilitas di kantor desa. Salah satunya, Sobirin.

“Kita tak membeda-bedakan disabilitas atau tidak disabilitas. Undang-undang pun membolehkan. Apalagi Sobirin ini orangnya aktif, ikut pengajian desa dan rajin juga, ahli komputer juga,” sebut Suhlan.

Dia berharap, semakin hari, desa itu semakin baik. “Semoga apa yang kami lakukan bisa menjadi pemicu kampung lain juga,’ pungkas Suhlan

Editor : Aman Dimas

Facebook Comments Box

Related Articles

6 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button